Pemain gelandang Chelsea, John Obi Mikel mengatakan bahwa Diego Costa merupakan pemain yang sangat emosional dan selalu ingin memenangkan laga di setiap laga.
Pekan lalu, manajer Chelsea mengabarkan bahwa Diego Costa kurang memperoleh perlindungan dari wasit karena dia selalu menjadi target lawan. Conte menganggap bahwa pelanggaran pada Costa merupakan salah satu bentuk pancingan emosi dari lawan-lawan The Blues.
Costa sendiri memang dikenal sebagai pemain yang licik saat berada di atas lapangan dan tak jarang terlihat emosi. Dan Obi Mikel mengakui hal tersebut.
Saya pikir Costa merupakan pemain yang sangat emosional. Dia senang untuk meraih kemenangan dan dia ingin terus menang. Dia ingin lebih baik daripada lawannya dan tak ada masalah dengan hal tersebut, tapi saya rasa dengan emosinya, banyak klub telah melihat hal tersebut dan mungkin hal tersebut menjadi target bagi mereka, ucapnya pada Goal International.
Beberapa provokasi diterimanya dan mencoba untuk membuatnya diberi hadiah kartu. Pada waktu yang sama, dia ingin selalu menang dan itu merupakan salah satu apa yang membuatnya menjadi pemain seperti saat ini, andaiĀ saja anda mengambil hal itu darinya, dia tak lagi Costa yang sama, ucapnya.
Anda harus memberinya kebebasan untuk pembuktian dirinya, tapi kadang-kadang anda harus mengesernya ke belakang sedikit dan mengisyaratkatnya untuk lebih tenang. Anda tentu tak ingin mengapus hal itu darinya, dia pemain yang emosional, biarkan dirinya membuktikan diri dan tampil dengan cara yang dia inginkan, tegasnya.